Memanfaatkan ajang IFA 2016 yang tengah berlangsung di Berlin, Jerman, Sony memperkenalkan duo smartphone Android baru dari seri XperiaX.
Keduanya adalah Xperia XZ dan Xperia X Compact. Keduanya tampil kompak dengan sama-sama menggunakan kamera utama 23 megapiksel.
Xperia XZ merupakan penerus dari Xperia X. Spesifikasinya mirip dengan Xperia X Performance yang dirilis Juli lalu, mencakup prosesor Snapdragon 820, RAM 3 GB, serta kamera 23 megapiksel dan kamera depan 13 megapiksel.
Hanya saja, Sony menyematkan layar yang berukuran lebih besar di Xperia XZ, yakni 5,2 inci (berbanding 5 inci di Xperia X Performance).
Untuk resolusi layar, Sony masih bertahan dengan full HD (1.920 x 1.080) untuk Xperia XZ.
Flagship baru ini turut ditambahi dukungan konektor USB Type-C yang mulai banyak diadopsi.
Kapasitas baterai Xperia XZ yang anti-air dan debu dengan sertifikasi IP68 ini sedikit ditingkatkan menjadi 2.900 mAh, ditambah dukungan pengisian cepat Quick Charge 3.0.
Sumber : Tribunnews
Sumber : Tribunnews
0 komentar:
Post a Comment