halo kawan semua kali ini BLog Masa Kini akan berbagi tips cara Menggunakan Emulator untuk android yaitu ePSXe, kenapa memilih ePSXe?? karena menurut BLog Masa Kini emulator ini cukup bagus dan berjalan lancar pada semua versi android tanpa lag dan juga banyak sekali fitur fitur yang ditawarkan didalamnya, salah satu yang paling dicari bisa simpan data menggunakan memori card virtual, keren bukan.
Tidak terlalu lama basa basi berikut langkah-langkahnya :
Pertama Buka Kedua Gadget android kalian ya, dan pastikan keduanya sudah memiliki emulator yang sama dan juga memiliki data game yang sama pula, usahakan dengan format game yang sama ya.
Kedua, yang paling penting kalian harus dalam modus jaringan yang sama bisa memakai jaringan wifi yang sama atau dengan cara atur supaya salah satu gadget menjadi hotspot kemudian gadget yang satunya menyambung ke gadget yang menjadi hotspot tadi.
Ketiga, Jalan emulator ePSXe kemudian pilih Multiplayer pada menu
Tampilan Depan |
Pilih ISO |
Keempat, setelah itu pilih iso / game yang akan dimainkan bersama. Pilih salah satu siapa yang akan menjadi server 1 dan menjadi server 2 ya, jangan sampe salah dengan menjadikan kedua gadget sama-sama server 1 atau server 2. Contoh diatas memilih ISO Bakusou Kyoudai Let's And Go -Eternal Wings.
Kelima, Maka akan muncul tampilan seperti ini, karena gadget pertama menjadi server 1 makan tampilan seperti ini.
Server 1 |
Keenam, gadget yang kedua menjadi server yang kedua ya guys, Kemudian masukkan Server IP : 192.168.1.25 Seperti contoh gambar diatas, contoh gambarnya dibawah ini. langkah selanjutnya tinggal tekan OK.
Server 2 |
Tamiya |
Nah, selesai dehh kamu sudah bisa bermain berdua, tinggal tanding aja.. hehehe sambil mengenang masa lalu :D
Apabila ada penjelasan yang kurang jelas atau tutorial kurang faham bisa coret coret dibawah ya guys. Selamat bernostalgia.
0 komentar:
Post a Comment